MOTTO

MOTTO “SINERGI” BUDAYA KERJA KUA DANUREJAN: Integritas, Profesional, Tanggung jawab, Inovatif, Keteladanan

Senin, 06 Juni 2016

PRAMUKA DANUREJAN: Menyelenggarakan Pengajian Songsong Ramadlan 1437 H


Kak Budi Santosa sedang menyampaikan sambutan
Coba siapa yang bisa menyebutkan Dasadarma pertama, adik-adik?, kata ustadz Ghoni di awal ceramahnya. salah seorang anggota Penggalang mengacungkan tangan sambil berteriak, "saya Kak". Dengan lantang ia menjawab: "takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa".Selanjutnya ustadz tersebut meminta yang hadir:  tepuk anak sholeh!!. disambut oleh adik-adik penggalang dengan suara yang keras: "Aku.... anak sholeh... rajin sholat... rajin ngaji.... dan seterusnya. Selanjutnya ustadz meminta adik-adik untuk senantiasa menghormati yang lebih tua, menyayangi yang lebih muda, dan senantiasa mandiri.... apalagi aktif di Pramuka, setujuuuuuu?????. adik penggalang: "setujuuuuu".
Demikianlah yang terjadi komunikasi saat pengajian berlangsung antara ustadz dengan audiennya yang dilaksanakan pada hari Rabu, 01 Juni 2016 pukul 15.00 s.d. selesai di Pendopo Kecamatan Danurejan. Pengajian seperti ini dilaksanakan secara rutin dalam rangka menyongsong bulan suci ramadlan oleh Kwaran Kecamatan Danurejan Kota Yogyakarta. Kegiatan pengajian ini merupakan salah satu kegiatan Kwaran Danurejan yang turut mengantarkan Kwaran Danurejan menjadi Kwaran tergiat se-kota Yogyakarta yang diberikan oleh Kwarcab Yogyakarta hingga meraih predikat "tergiat" sebanyak 6 kali berturut-turut.
Dalam pengajian tersebut ada yang perlu digaris-bawahi, yaitu ajakan ustadz agar adik-adik bisa hidup mandiri. mandiri saat mau tidur, mau makan sendiri, bisa mandi sendiri, dan semua urusannya bisa dilakukan sendiri tanpa disuruh-suruh ibu atau ayah.
Acara ini dihadiri oleh Camat selaku Pembina, Kepala KUA Danurejan, Wadanramil dan Polsek Danurejan. Harapan diadakannya pengajian ini, mempersiapkan generasi lewat kegiatan kepramukaan yang memiliki akhlakul karimah, berkarakter baik sebagai cerminan poin pertama dasadarma yang dikemukakan di atas.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri Populer